Gangguan Kesehatan Mental Pada Mahasiswa selama Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat
Abstract
Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) merupakan upaya pemerintah dalam menjaga kesehatan masyarakat supaya tidak terjangkit virus Covid-19. Dampak dari PPKM selain melindungi masyarakat dari persebaran Covid-19 juga memliki dampak negatif bagi kesehatan mental, khususnya mahasiswa dalam proses pembelajaran. Penelitian ini bertujuan menggambarkan gangguan kesehatan mental pada mahasiswa dengan penerapan PPKM. Desain penelitian dalam penelitian ini adalah deskriptif, dengan jenis rancangan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa Indonesia. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 155 responden. Pengisian kuesioner menggunakan google form. Hasil dari penelitian menunjukkan 45.2% (70) mengalami gangguan kesehatan mental “kesepian” dan 30.3% (47) “khawatir hasil kuliah buruk”. Kesimpulan dari penelitian ini bahwa mahasiswa mengalami gangguan mental yang tinggi sehingga dapat berdampak terhadap perkembangan sumberdaya manusia dikemudian hari.
Copyright (c) 2022 Jurnal Ilmiah Kesehatan
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.